PR IPM Desa Penganten Resmi di Lantik, Siap Membawa Perubahan
Mentari.or.id- Penganten, 13 April 2025 Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PC IPM) kecamatan Balen berhasil melantik pengurus baru Pimpinan Ranting (PR IPM) desa Penganten periode 2024-2025. Anansya Kaela Nur Tsaqifna, yang akrab disapa Elen, kini didapuk sebagai ketua umum dan menjadi nahkoda baru PR IPM desa Penganten.
Pelantikan dilakukan langsung oleh Pimpinan Cabang IPM Balen dan berlangsung khidmat di hadapan para kader, simpatisan, serta tamu undangan.
Dalam sambutannya, Elen Ketua Umum PR IPM Desa Penganten periode 2024/3025 menyampaikan bahwa berorganisasi bukanlah hal yang mudah. “Berorganisasi itu berat, tapi insyaAllah bisa dijalani bersama dengan semangat dan komitmen,” ungkapnya.
Sementara itu, Anggun Eka Aulia, Ketua Umum PC IPM Balen, menegaskan bahwa tantangan dalam organisasi justru merupakan bagian dari kenikmatan hidup.
“Organisasi tanpa konflik, tanpa problem itu terasa hambar, justru sebuah problem adalah bumbu organisasi dan tantangan dalam berorganisasi sangat terasa nikamat,” tuturnya.
Turut memberikan sambutan, Moch. Ali Imron, S.Pd., selaku perwakilan PR Muhammadiyah Penganten, menyampaikan pesan khusus kepada seluruh kader IPM. “Dimanapun kalian sekolah, kembalilah ke IPM, kembalilah ke Muhammadiyah,” pesannya penuh makna.
Dengan pelantikan ini, diharapkan kepengurusan baru IPM Penganten dapat membawa semangat baru dan menjadi motor penggerak dakwah pelajar di lingkungan sekitarnya.
Kontributor: Komang Madani FM